Event Penanaman Gunung Andong 23-24 Januari



 1 Pohon 1000 Harapan Untuk Andong


Setelah sebelumnya sukses dengan acara Save Andong, kini basecamp Taruna Jaya Giri atau biasa dikenal dengan nama basecamp sawit mengadakan sebuah acara bertema “1 pohon 1000 harapan”.

foto penanaman gunung andong 1000 pohon


Andong memang terkenal sebagai gunung ramah pendaki karena tingginya tak lebih dari 2000 meter diatas permukaan laut, maka dari itu banyak pendaki pemula yang mencoba untuk sampai ke puncaknya, akibatnya ekosistem cepat rusak apalagi jika ada pendaki yang tidak bertanggung jawab.

Untuk mengatasi hal tersebut, basecamp sawit berninisiatif untuk mengajak para pendaki menanam pohon di gunung andong, dikala beberapa gunung besar seperti semeru, prau dan salak banyak ditutup untuk mengembalikan ekosistem.

Sudah disediakan kurang lebih 2000 bibit pohon di basecamp sawit yang siap ditanam, acara ini sangat cocok bagi kamu yang mengaku pecinta alam, dan terlebih lagi bisa menjadi alternatif mendaki dikala banyak gunung ditutup awal tahun.

Jika kamu berminat, bisa langsung mendaftar di basecamp Sawit, dengan biaya registrasi Rp. 10.000/orang apa yang kamu dapat ?
kamu akan mendapatkan,

  • 1 bibit pohon
  • stiker
  • piagam

baca juga : pantai nglambor, lokasi terbaik untuk snorkeling di Jogja


bagaimana, menarik bukan?, selain membantu pengembalian ekosistem kita juga bisa mendapatkan lebih banyak teman disana.
Acara ini berlangsung tanggal 23-24 januari 2016, jadi jangan sampai terlewatkan ya, cek jadwal kamu sekarang juga untuk menyesuaikan dengan acara ini.

foto pemandangan gunung andong


Jika kamu membutuhkan informasi lebih lanjut, bisa menghubungi nomor dibawah ini :
Sms/Tlp. 0856 2894 666
Whatsapp : 0857 2727 4240
LINE : 0822 4224 5500

Sebagai pecinta alam, wajib hukumnya untuk mengikuti event ini ya guys!
Lokasi :
Basecamp Taruna Jaya Giri
Alamat ; Dusun Sawit, Desa Girirejo, Kecamatan Ngablak, Kabupaten Magelang


Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai