Menyusuri Jalur Ekstrim Menuju Air Terjun Indah Di Lumajang
Apa yang kamu tahu tentang pariwisata di kabupaten lumajang ? tidak banyak orang yang tahu jika kabupaten lumajang memiliki sebuah objek wisata menarik yang layak kita kunjungi, terlebih lagi bagi kamu pecinta alam.
pemandangan dari jauh. foto : chepybennington
Disini terdapat sebuah air terjun bernama kapas biru, dinamakan kapas biru karena air dari air terjun ini berwarna putih jernih, dan jika kita perhatikan dengan seksama, terdapat warna biru di bagian sisi air yang jatuh, oleh karena itu dinamakan kapas biru.
baca juga : serunya berpetualang menuju curug bugbrug
Untuk menikmati keindahan air terjun kapas biru, kita diharuskan untuk berjalan kaki sepanjang kurang lebih 1 km dari termpat parkir, nah, disinilah petualangan kita dimulai, jalur yang harus kita lewati bukanlah jalanan mulus.
Melainkan jalur naik turun yang cukup ekstrim, terlebih lagi kita akan melewati sebuah tangga dimana hanya bisa dilewati secara bergantian, dan ditambah dengan beberapa jalur yang kadang berlumpur jika musim hujan.
gak kalah keren dari tumpak sewu lho. foto : suciariesta94
Rasa lelah akan terbayar dengan pemandangan dari air terjun kapas biru, pesona keindahan alam objek wisata satu ini memang sangat memikat hati para traveler, tak ayal menjadikan air terjun kapas biru sebagai objek wisata wajib dikunjungi saat berlibur ke lumajang.
Ketinggian dari air terjun ini lebih dari 20 meter, ditambah lagi aliran air yang jatuh dari atas cukup deras dengan volume besar, jadi kamu harus hati hati saat berada di dekat air terjun, walaupun jalurnya yang cukup ekstrim, namun banyak juga lho wisatawan yang datang kesini saat hari libur dan weekend.
Untuk menuju ke kawasan wisata ini bisa dibilang cukup mudah, jadi kamu jangan takut tersesat, untuk fasilitas sendiri masih seadanya, dan bagi kamu yang ingin menginap, bisa mencari penginapan di kota lumajang atau malang.
baca juga : keindahan mata air kasumber yang indah
satu dari sekian jalur yang harus dilewati. foto : diindhiamka
Tips Saat Berlibur Ke Air Terjun Kapas Biru :
- jangan buang sampah sembarangan.
- disarankan untuk menggunakan sendal atau sepatu trekking yang nyaman, karena jalur yang harus dilalui cukup ekstrim.
- jangan malu bertanya pada warga sekitar jika tidak tahu jalan menuju lokasi.
- jangan lupa bawa baju ganti ya.
Lokasi :
- Alamat ; Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur.
- 48 km dari pusat kota Lumajang melalui Jl. Nasional III (1 jam 16 menit)
- 72 km dari pusat kota Malang (2 jam 6 menit)
- (perkiraan waktu tempuh jika tidak ada kendala)
Wisata Terdekat Dari Air Terjun Kapas Biru :
Tumpak Sewu (9 menit)
Goa Tretes (11 menit)